Medio April 2024 NuansaBaru.ID Berubah Wajah Jadi Nuansabaru.id

Melintasi Tahun Pertama Berdirinya, Nuansabaru.id Berbenah Diri



Foto illustrasi: Tragedi Kemanusiaan Longsor Toraja, 13 April 2024, renggut 12 nyawa manusia. (Foto: Dok. Nuansabaru.id). 

Nuansabaru.Id, REDAKSI - Melintasi 1 (satu) tahun sejak berdirinya, media online Nuansabaru.id berbenah diri. Pembenahan tersebut terkait dengan perwajahan, perbaikan konten-konten, komposisi periklanan dan yang lainnya.


Oleh karena itu, kepada khalayak yang intens mengunjungi portal berita online media ini mohon maklum dan tidak heran. Bila menemukan perubahan-perubahan, mulai dari perubahan huruf kop media, warna tulisan jenis huruf yang digunakan dan sebagainya.

Berangkat dari namanya, managemen media ini ke depan akan terus melakukan perubahan-perubahan dan nuansa baru pada momen-momen tertentu bila dianggap perlu. Kiat kami, komitmen untuk selalu berupaya memberikan yang terbaik kepada masyarakat dan audiens.

Pada medio April 2024 ini pembenahan tersebut masih berlanjut. Namun, ketika pembenahan itu sudah final atau tuntas, maka redaksi berkewajiban memberikan informasi riil ke khalayak.

Pada momentum pembenahan perwajahan ini, digambarkan sekilas tentang cikal-bakal berdirinya Nuansabaru.id yang saat ini muncul konsisten sebagai media cyber. Media massa ini berawal dari sebuah media cetak dalam bentuk tabloid bernama Tabloid Nuansa Baru.

Tabloid Nuansa Baru didirikan, 8 Februari 2005, yang berada di bawah payung perusahaan media CV. Nuansa Baru. Kalau berhitung dari awal berdirinya media massa ini hingga 20 April 2024 berarti media massa ini telah berusia 19 tahun 1 bulan 12 hari.

Ketika itu Pemimpin perusahaan CV Nuansa Baru adalah MUCHTAR PAWESSEI, sedangkan Pemimpin Redaksi Tabloid Nuansa Baru ABDUL MUIN.L.O, dibantu oleh personel lainnya.

CV Nuansa Baru plus Tabloid Nuansa Baru beralamat, Jalan Abu Bakar Caco RT. B RW. 01 Kelurahan Mallusetasi Kecamatan Ujung Kota Parepare.

Media cetak ini konsisten terbit sekali sebulan kemudian 2 kali sebulan atau dwi mingguan hingga 10 tahun lebih. Indikasi konsistennya penerbitan, saat itu telah terdaftar di Dewan Pers dan setiap tahun mendapatkan kiriman Kalender dari Dewan Pers.


Foto illustrasi: Pebulutangkis ganda putra Indonesia pasangan Muhammad Rian Ardianto/Fajar Alfian, torehkan prestasi kembali raih Juara All England 2024. (Foto close up; Dok. Nuansabaru.id).  


Media Online Nuansabaru.id
Embrionya Media Cetak


Waktu terus berjalan situasi pun berubah. Media ini kemudian tak kuat bersaing sehingga gulung tikar. Pada saat itu, waktu tepatnya sudah terlupakan, bukan hanya Nuansa Baru yang mandek, namun puluhan bahkan ratusan media cetak secara nasional juga gulung tikar.

Ringkasnya, teknologi komunikasi dan informasi terus berkembang. Puncaknya, Teknologi Informasi (TI) memasuki era baru, era digital. Pada momentum era digital ini muncullah satu bentuk media massa yang dikenal bernama media online atau media cyber.

Menyikapi merebaknya era informasi digital, Pemimpin Redaksi Tabloid Nuansa Baru (non aktif) ABDUL MUIN L.O, bersama Pemimpin Perusahaan CV Nuansa Baru MUCHTAR PAWESSEI (non aktif), merasa terpanggil membangkitkan kembali nama klasik Nuansa Baru.

Akhirnya didirikanlah sebuah media online resmi dan berbadan hukum bernama Nuansabaru.id. Media ini bernaung di bawah payung perusahaan media PT Hikmah Production.

Seterusnya, ditetapkanlah Direktur PT Hikmah Production NURHAYATI MS.  Sedangkan Pemimpin Redaksi Nuansabaru.id dipilih EDY BASRI, S.H, dibantu personel lainnya.

Sosok EDY BASRI merupakan jurnalis senior, mantan wartawan media cetak ternama Harian FAJAR yang layak dan kompeten. 

Jurnalis ini telah lulus Uji Kompetensi Wartawan (UKW) dari Dewan Pers pada jenjang kualifikasi Wartawan Utama Dewan Pers. Artinya EDY BASRI adalah wartawan utama yang kualitasnya tak diragukan. 

Perusahaan Media PT Hikmah Production didirikan dengan Nomor Akte Pendirian : 45/Tanggal 14 April 2023. Dengan Pengesahan Badan Hukum : Keputusan Menteri Hukum dan HAM RI : Nomor AHU-0029719.AH.01.Tahun 2023.

Artinya, sebagai media online, berdasarkan Akte Pendirian dan Pengesahan Badan Hukum Menkum HAM RI, hingga 20 April 2024 ini Nuansabaru.id baru berusia 1 tahun 6 hari.berusia 1 tahun 6 hri.  berusia 1 tahun 6 hari.
Alamatnya: Jalan Ir. Sutami Nomor 62 RT 002/RW 001 Sangalinna Kelurahan Bira Kecamatan Tamalanrea Kota Makassar Provinsi Sulawesi Selatan.

Nuansabaru.id, taglinenya, Geliat Informasi Indonesia. Sedangkan mottonya, "Berbasis regional berwawasan nasional dan global". Sedangkan embrionya adalah media cetak Tabloid Nuansa Baru. 


Foto illustrasi: Kapolri Jenderal Pol Lystio Sigit Prabowo dan pejabat pusat lainnya meninjau langsung jenazah korban Tragedi Kecelakaan Tol Cikampek Jabar di rumah sakit, belum lama ini. (Foto: Dok. Nuansabaru.id). 

Illustrasi 

Sebagai illustrasi, pada momen pembenahan perwajahan Nuansabaru.id, bulan April 2024, sederetan peristiwa penting dan menonjol berhasil direkam media cyber ini.

Diantaranya, peristiwa berunuasa human interest  Tragedi Kemanusiaan Kecelakaan Tol Cikampek yang menelan korban jiwa 12 orang, Tragedi Longsor Toraja yang merenggut 18 nyawa manusia dan sebagainya.

Informasi langka dan penting lainnya tentang torehan prestasi. Diantaranya, Indonesia Juara All England 2024 lagi, Timnas U-23 Kalahkan Tim Favorit Juara Australia 1-0 Piala Asia U23 dan setrusnya.

Termasuk, geliat aroma pesta demokrasi 5 tahunan pilkada yang mulai terjadi 'perang dingin' persaingan dan informasi aktual lainnya yang tak disebutkan semua. Intinya, semua itu telah terpublikasi via Nuansabaru.id.


Foto illustrasi: Perang dingin persaingan, sosok ini diwacanakan berpotensi menjadi cagub-cawagub dalam pilkda gubernur Sulsel 2024 ini. Dari kiri: Andi Sudirman Sulaeman, Mayjen Purn TNI Andi Muhammad Bau Sawa Mappanyukki dan Brigjen Pol  Muh Fadil Imran serta Adnan Purichta Ichsan, Fatmawati Rusdi dan  (Foto: Dok. Nuansabaru.id).

Atas dasar itu foto-foto penunjang dalam artikel informasi redaksi ini menggunakan foto-foto atau gambar yang telah menjadi foto-foto dokumentasi Nuansabaru.id

Redaksi menyadari bahwa foto, gambar, video dan sejenisnya merupakan satu jenis karya kreativitas dan imaginasi juru foto atau kameraman yang merupakan hak milik sebagai kekayaan intelektual yang dijamin undang-undang.

Bahkan menjadi ciri khas Nuansabaru.id dan sejumlah media lain yang juga konsisten, sedapat mungkin Nuansabaru.id tidak memuat foto bisu alias tidak ada keterangan foto. 

Seterusnya, sumber foto ditulis riil sebagai bentuk pengakuan sebuah karya imaginatif juru foto yang menjadi kekayaan intelektual serta sesuai kaidah jurnalistik.   

Namun, dari siapapun dan dari manapun sumber foto/gambar itu, ketika telah terpublikasi di media ini berarti langsung berubah status menjadi foto-foto dokumentasi Nuansabaru.id. Tentu ini, tak menyalahi kaidah jurnalistik. (*).





Foto ilustrasi: Keputusan kontroversial wasit Nasrullo Kabirov dari Tajikistan meng-kartu merah 2 pemain Timnas U-23 Indonesia di ajang Piala Asia U-23 2024 di Qatar, diprotes. (Foto: Dok. PSSI/Dok. Nuansabaru.id).    
Makassar, 20 April 2024
Nuansabaru.id,
ABDUL MUIN L.O.
Redaktur Pelaksana

Informasi: Semua foto illustrasi/penunjang artikel informasi redaksi ini telah terpublikasi Nuansabaru.id sebelumnya. 


Topik Terkait

Baca Juga :