Wakili Pangdam Pamen Ahli Sishanneg Hadiri Sosialisasi Proyek Strategis Nasional PTPN
Kamis, 23 Mei 2024
Nb 1 |
Nuansabaru.id, MAKASSAR - Pamen Ahli Bidang Sistem Pertahanan Negara (Sishanneg) Poksahli Pangdam XIV/Hasanuddin Kolonel Inf Dodiet Lumwartono, S.Pd., mewakili Pangdam menghadiri Sosialisasi Pelaksanaan Proyek Strategis Nasional (PSN) terkait PT. Perkebunan Nusantara (PTPN) Group.
Sosialisasi Proyek Strategis Nasional PTPM tersebut berlangsun di Hotel The Rinra, Jalan Metro Tanjung Bunga, Kota Makassar. Rabu, (22/05/2024).Nb 2 |
Pemberdayaan Ekonomi
Sosialisasi ini dipimpin langsung oleh Pj Gubernur Sulsel Prof. Dr. Zudan Arif Fakrulloh, S.H., M.H. Sosialusasi bertujuan untuk memberikan pemahaman yang komprehensif kepada seluruh pemangku kepentingan.
Mengenai proyek strategis yang akan dilaksanakan guna meningkatkan produksi komoditas perkebunan serta pemberdayaaan masyarakat setempat melalui program-program pemberdayaan ekonomi.
Melalui sosialisasi ini, diharapkan pelaksanaan proyek ini dapat berjalan dengan sukses dan semua pihak dapat berkontribusi serta berkolaborasi untuk mendukung percepatan Proyek Strategis Nasional sehingga memberikan dampak positif yang signifikan bagi pembangunan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat di wilayah Sulsel. (*).
Referensi: Pendam XIV/Hsn
Editor: ABDUL
Topik Terkait
Baca Juga :