Surprise Ucapan Selamat HUT Bhayangkara ke-78 Kajari Sidrap yang Unik dan Mengejutkan


Kapolres Sidrap AKBP Erwin Syah ceria dan bertepuk tangan usai menerima kado spesial HUT Bhayangkara dari Kajari Sidrap Hj Hasnadirah. (Foto: Humas Polres Sidrap).  

Nuansabaru.id, SIDRAP - Biasanya mengucapkan Hari Ulang Tahun ke satu institusi itu melalui grafis klan ucapan selamat atau melalui narasi berita yang terpublikasi di media. Era digital saat ini paling enteng dan cepat ucapan disampaikan lewat pesan WhatsApp.

Lain halnya, dengan Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Sidrap,  Hj. Hasnadirah, S.H., M.H bersama seluruh Kasi dan staf Kejari Ucapan Selamat HUT Bhayangkara yang dilakukan justru modelnya unik dan mengejutkan. 

Ucapan selamat sebagai wujud solidaritas Kajari Sidrap ini diperlihatkan saat merayakan Puncak Peringatan Hari Bhayangkara ke-78 yang dipusatkan di Kompleks Perkantoran Bupati Sidrap dan gabungan SKPD di Jl Harapan Baru, Kelurahan Batulappa Kecamatan Watangpulu, Kabupaten Sidrap, Senin, 1 Juli 2024.

Kajari didampingi Staf berombongan memasuki aula tempat berlangsungnya ramah tamah peringatan HUT Bhayangkara ke-78 di Sidrap.

Kajari Sidrap Hasnadirah dan stafnya mengantar kado ultah istimewa berupa nasi tumpeng untuk Kapolres Sidrap AKBP Erwin Syah sebagai 'Kepala Rumah Tangga' Polres Sidrap yang merayakan peringatan HUT Bhayangkara ke-78 hari itu.

Nasi tumpeng tersebut dipertuntukkan sebagai menu spesial untuk dikonsumsi para pejabat Forkopimda seperti Pj Bupati Sidrap, Dandim Sidrap, Ketua DPRD Sidrap dan pejabat lainnya.



Ini, Kajari Sidrap Hj Hasnadirah dan stafnya bersama
dengan Kapolres Sidrap AKBP Erwin Syah.  
Suasana Jadi Cair, Segar dan Akrab
Kapolres Sidrap Erwin Syah yang menerima kado ultah spesial itu tanpa diagendakan sebelumnya, tampak sumringah dan terkejut. Imbasnya Kapolres rada puas dan ceria. Praktis, langkah surprise Kajari Sidrap itu membuat suasana berubah jadi cair, segar dan akrab.    
Kajari Sidrap Hj Hasnadirah mengatakan surprise ini merupakan bagian dari wujud solidaritas dan rasa kebersamaan antara lembaga penegak hukum.
"Saya bersama jajaran Kejaksaan Negeri Sidrap mengucapkan, "Selamat Hari Bhayangkara". Semoga Polri semakin profesional dan Presisi mengawal peningkatan ekonomi menuju Indonesia Emas. Kami berharap sinergitas dan kekompakan dalam penegakan hukum semakin terjalin kuat, " ungkap Hj Hasnadirah, usai memberikan kado spesial HUT Bhayangkara ke-78, Senin, (1/7/2024).

Sementara Kapolres Sidrap AKBP Erwinsyah, S.I.K., M.H, mengatakan, mengapresiasi surprise, kejutan Ibu Kajari ini,  sebagai wujud kebersamaan antara Polri dan kejaksaan dalam penegakan hukum.

"Terima kasih banyak atas surprise ini, semoga sinergitas ini berlanjut dan selalu terjalin kebersamaan. Terutama dalam hal penegakan hukum di Kabupaten Sidrap ini. Sekali lagi terima kasih banyak Ibu Kajari bersama rombongan atas ucapan ini, " kata AKBP Erwinsyah yang tak lama lagi akan beralihtugas sebagai Kapolres Bone. (*)

Penulis/Editor: ABDUL


Topik Terkait

Baca Juga :